Tuesday 25 October 2011

ANTOLOGI CERITA HOROR - NEK KLEWEK

PEREMPUAN DI MUSEUM TUA
By : Mell Shaliha

Di dalam ruangan dokter Trisna mondar-mandir gelisah. Apa yang dilihatnya tadi seperti halusinasi tapi ia tidak  bisa menghapus bayangan itu dari ingatannya. Lalu ia mencoba tidur di sofa, memejamkan mata, walau pikirannya tidak benar-benar tidur. Justru perasaannya semakin menjadi, keringatnya menetes semakin deras. Suara-suara dalam pikirannya semakin bising dan tak membuatnya nyaman. Matanya terbuka, tepat pada meja kaca didepannya. Bayangan itu muncul lagi, lalu berpaling pada jam dinding dan barang-barang yang  bisa memantulkan bayangan. Wanita berambut panjang acak menutupi muka, membawa bayi tak berkaki yang terdiam kaku. Darah memenuhi baju yang dipakai wanita itu menetes pula dari bagian-bagian tubuh bayi yang belum sempurna. Menatap dengan sorot dingin yang menusuk. ***

Mau nyobain tantangan membaca 11 kisah horor ini? Cepetan dapetin buku antologi Kisah Seram ini di toko-toko buku terdekat, dijamin mengerikan!
JUDUL : NEK KLEWEK
PENULIS : VINDY putri, ADE wahyuniati, MELL shaliha dkk.
Harga       : Rp 25.000,00
Untuk Pemesanan hub : www.divapress-online.com atau FB Komunitas Diva-Press Kedua  atau FB : Mells Shaliha atau HP 0878 3815 6779.
Berani menerima tantangan? Cepet dapetin bukunya :D





No comments:

Post a Comment